Gerakan kepanduan Hizbul Wathan adalah Program Ekstrakurikuler wajib di SMP Muhammadiyah 3 Yogyakarta yang merupakan inovasi terbuka dan kreatif untuk membina anak- anak muda dalam keagamaan dan pendidikan.
Gerakan ini bertujuan menyiapkan dan membina anak memiliki aqidah, berilmu dan pribadi yang Mandiri serta berakhlak karimah dengan tujuan terwujudnya pribadi muslim yang sebenar-benarnya dan siap menjadi kader persyarikatan, bermanfaat bagi umat, dan bangsa.
Hizbul Wathon merupakan solusi karena tidak bisa dipungkiri fenomena anak jaman now yang mulai tergerus arus kemajuan jaman, yang berdampak pada krisis akhlak.
SMP Muhammadiyah 3 Yogyakarta memiliki program rutin melalui kegiatan perkemahan Hizbul Wathon Qobilah Jendral Sudirman dengan menganggkat tema "Study Budaya" diadakan di lokasi bumi Perkemahan Prambanan pada tanggal 12 s/d 14 Maret 2019, para siswa di didik untuk bisa belajar kemandirian, tanggung jawab, kerja sama, saling menghargai, dan tentunya cinta akan budaya bangsa.
Kegiatan diawali dengan upacara pembukaan oleh Ibu Kepala Sekolah SMP Muhammadiyah 3 Yogyakarta, Ibu Heriyanti, S.Pd.MM, sebelumnya laporan Ketua panitia oleh Bpak Hasto Budiman, S.Pd bahwa peserta kemah di ikuti 249 peserta kls 7, sedangkan upacara diikuti guru dan karyawan, dan di hadiri pula pembina HW dari Kwarda.
Dalam sambutannya Kepala.sekolah selaku pembina menyampaikan pesan terkait dalam janji HW yang ke-3 "Siap menolong dan wajib berjasa". Yang intinya kita harus saling menolong siapapun dan dalam kondisi apapun, masing-masing berkeinginan berjasa dalam hidupnya.
Pesan yang sangat mendalam buat seluruh peserta perkemahan.
Selama kegiatan perkemahan para peserta didampingi oleh pendamping yaitu pembina HW, panitia, juga melibatkan IPM dan PMR untuk membantu kelancaran kegiatan.
Perkemahan ini rupanya sangat di nanti siswa terbukti pada acara api unggun para siswa menampilkan atraksi seni dari peserta regu sangat menarik dan kreatif, dan panitia mengadakan beberapa mata lomba.
Kamis, 14 Maret 2014 selesai sudah kegiatan kemah dan selama tiga hari berjalan lancar, acara ditutup oleh Kepala sekolah.
Semoga peserta didik SMP Muhammadiyah 3 Yogyakarta Eksis dalam peranannya sebagai generasi penerus bangsa dan bisa menerapkan janji Hizbul Wathon.
Salam Sukses Untuk Kita Semua
Muga, 15 Maret 2019
Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh, Saya sampaikan kepada keluarga besar SMP Muhammadiyah 3 Yogyakarta. Ibarat seorang anak yang pergi merantau, karena sebuah…
Tweets by smpmugayogya
Copyright © 2017 - 2023 SMP Muhammadiyah 3 Yogyakarta All rights reserved.
Powered by sekolahku.web.id